Minggu, 24 Desember 2017

, , ,

Kisah Kedekatan Ratu Victoria dan Abdul Karim || Review Film

Victoria and Abdul adalah sebuah film biografi yang diadaptasi dari buku Victoria and Abdul: The True Story of the Queen's Closest Confidant karya Shrabani Basu, tentang hubungan kehidupan nyata antara Ratu Victoria di Inggris dan pelayan India Abdul Karim yang menjadi kontroversi dan ditutupi selama lebih 100 tahun. 

Ratu Victoria yang diperankan oleh Judi Dench adalah Ratu Kerajaan Inggris pada tahun 1837-1901 kurang lebih menduduki tahta selama satu dekade. Abdul Karim yang diperankan aktor tampan asal India Ali Fazal adalah seorang pelayan dari Agra, India yang datang ke Inggris di usia 24 tahun untuk melayani Ratu Victoria pada perayaan naik takhta "golden jubilee" pada 1887.[1] Abdul Karim pemuda muslim yang memiliki perilaku baik, mampu menarik perhatian sang ratu. Dia juga mampu menjadikan hubungan India dan Inggris menjadi lebih erat. Saat itu India berada dalam kekuasaan Inggris. 

Dalam kurun waktu satu tahun, pemuda Muslim ini menjadi orang yang penting di kerajaan. Dia tak hanya menjadi seorang pelayanan kini menjadi guru atau mushi Ratu Victoria  yang mengajarkan ratu bahasa Hindi dan menyarankan agar belajar bahasa Urdu karena bahasa yang dianggap paling terhormat India Muslim dalam huruf Arab. Lalu, menghidangkan makanan khas India, yaitu kari, memperkenalkan buah mangga serta menceritakan kisah-kisah tentang Taj Mahal dan India.

Dicintai karena sebagai pemuda cerdas maka Ratu Victoria menjadi sangat dekat. Sang Ratu menjadi semakin sering menghabiskan waktu bersama Abdul. Ratu banyak bertukar pikiran dengannya. Suatu ketika saat ratu sedang dalam keterpurukan, dia bercerita pada Abdul. Ratu mengatakan "jika saya menjadi halangan bagi kerjaaan saya buat apa gunanya saya tetap hidup?" Abdul mengatakan bahwa "kita diciptakan untuk hidup agar kita berjuang, mengabdi dan beribadah. Kita ada di dunia untuk tujuan yang lebih besar. Dalam Al-Quran dikatakan bahwa kita ada di sini untuk kebaikan orang lain." "Al-Quran?" tanya sang ratu. Sebelumnya ia tak pernah mengetahui bahwa Abdul adalah pemuda Muslim. Saat itu Inggris hanya mengenal bahwa India adalah Hindu atau Hidustani. Sesaat ratupun terdiam karena munshi nya adalah seorang Muslim. Abdul mengatakan bahwa ia seorang Hafidz Quran dan banyak umat muslim yang memahami isi dari Al-Quran. 

Namun, kedekatan Ratu dengan Abdul membuat gelisah para staf kerajaan yang mengangap Ratu mengistimewakan Abdul Karim. Banyak cara yang dilakukan mereka untuk memanipulasi data tentang Abdul. Menurut Basu (penulis buku) "Kisah ini yang dicoba dihapus (oleh Inggris). Sangat penting untuk diangkat. Ratu Victoria belajar bahasa Urdu selama 13 tahun, itu penting, khususnya karena banyak terjadi rasisme terjadi banyak sentimen anti-Muslim." Hubungan Ratu Victoria dan Abdul dianggap sangat kontroversial oleh anggota keluarganya sehingga semua dokumennya dibakar. Basu  juga mengutarakan pada lansiran BBC bahwa dalam surat-suratnya (kepada Abdul) selama bertahun-tahun setelah ia tiba di Inggris sampai kematiannya pada 1901, ratu menandatangani surat dan menyebut sebagai "ibu yang mencintaimu" dan "rekan dekatmu." Di surat-surat lain, ia menambah tanda ciuman sesuatu yang sangat jarang terjadi pada saat itu. Hubungan inilah yang membuat marah anak-anak Ratu Victoria. [2]

Film yang berdurasi 112 menit ini dirilis pada tanggal 22 September 2017 yang lalu ini berhasil meraih box office di beberapa bioskop. Film ini disutradarai oleh Stephen Frears dan naskahnya ditulis ulang oleh Lee Hall. Film ini juga dibintangi oleh aktor-aktor ternama seperti Eddie Izzard, Paul Higgins, Tim Pigott-Smith, Adeel Akhtar, Michael Gambon, dan banyak lainnya.  

Kontroversi pun terjadi dalam penayangan film ini. Beberapa diantaranya menyatakan bahwa film ini tidaklah menceritakan penderitaan rakyat India yang banyak dibunuh oleh kolonial Inggris saat itu. Namun, kisah Victoria dan Abdul ini bisa menjadi tontonan yang seru bersama keluarga di akhir pekan libur panjang Anda. Selamat menonton ya. Silakan melihat bagaimana kisah Ratu Victoria dan Abdul Karim selanjutnya. :)

gambar: http://www.imdb.com/title/tt5816682/
https://www.eventcinemas.com.au/Movie/Victoria-And-Abdul

official trailer

Victoria and Abdul | 2017 | Sutradara: Stephen Frears |  Diadapatasi dari buku Victoria & Abdul: Shrabani Basu | Penulis NaskahLee Hall | Pemain: Judi Dench, Ali Fazal, Eddie Izzard, Paul Higgins, Tim Pigott-Smith, Adeel Akhtar, Michael Gambon| Produksi:  BBC Films, Perfect World Pictures, Working Title Films, Cross Street Films | Distributor Film: Focus Features (US), Universal Pictures (UK)

0 coment�rios:

Posting Komentar

thanks ya sudah mengunjungi blog saya ;)